Kades Mattirowalie Apresiasi Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Dusun

    Kades Mattirowalie Apresiasi Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Dusun

    BARRU - Warga Dusun Tille, Desa Mattirowalie, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru bergotong royong melakukan perbaikan jalan dusun RT 03 Arokke, pada Sabtu (9/4/2022).

    Dalam kegiatan itu, seluruh lapisan masyarakat yang dipimpin Kepala Dusun Tille, turun berjibaku meskipun dalam keadaan berpuasa.

    Jalan Dusun Tille merupakan akses yang dimamfaatkan oleh masyarakat setempat untuk melakukan aktifitas pertanian, perkebunan dan lain sebagainya.

    Kades Mattirowalie, Hamzah Petta Giling sangat mengapresiasi kesadaran masyarakatnya untuk bergotong royong memperbaiki jalan tersebut, walaupun ditengah bulan puasa.

    "Ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada seluruh lapisan masyarakat, terkhusus kepada Kadus Tille yang mampu menggerakkan warganya untuk melakukan kegiatan sosial gotong royong memperbaiki jalan dusun Tille", ungkapnya.

    (Ahkam)

    Barru Sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Danlantamal VI Makassar Pimpin Sertijab...

    Artikel Berikutnya

    Satlantas Polres Barru Sita 7 Unit Motor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup

    Ikuti Kami